Cara Mudah Mengetahui Resolusi Layar Android - Oke, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi sedikit tutorial tentang "Cara Mengetahui Resolusi Layar Android". Perlu kamu ketahui Ukuran Resolusi layar Smartphone Android sangat penting, karena supaya kita tau Aplikasi apa yang support di Android kita. Ukuran yang sering digunakan dalam pengukuran layar adalah Dost per Inch (DPI).
Dalam Tutorial kali ini saya mau menjelaskan tentang Dots per Inch (DPI) agar kalian dapat mengetahui secara detail smartphone android kalian. Saya juga akan membagikan Aplikasi yang berguna untuk mengetahui Resolusi Layar Smartphone Android kalian.
Dots per inch (DPI) merupakan sebuah perwujudan dari suatu ukuran hasil cetak visual, dimana ini adalah sekumpulan titik yang ada dalam suatu bentuk linier pada ukuran inchi (2,54 cm). Nilai dari DPI (Dot per Inch) memiliki korelasi meskipun tidak langsung dengan resolusi atau ketajaman sebuah gambar. Printer Dots Ukuran DPI (Dot per inch) ini tidak dapat diukur secara kasat mata, karena harus dilihat dengan menggunakan lensa khusus.
Pixel density adalah suatu istilah yang digunakan untuk mengacu pada jumlah piksel (pixel), atau elemen dari gambar, ditampilkan dalam space yang diberikan pada sejumlah konteks yang berbeda. Istilah ini biasa digunakan dengan referensi terhadap monitor dan layar televisi untuk mengindikasikan kualitas layar pada berbagai resolusi. Pixel density juga dapat digunakan saat berhadapan dengan image scanner dan kamera digital untuk mengacu pada seberapa baik sebuah gambar yang dapat diambil (captured) berdasarkan pada jumlah piksel pada area yang dapat dipindai (scanned).
PPI (Pixel Per Inch) merupakan satuan jumlah piksel dalam inchi. Semakin besar ukuran PPI maka semakin jernih layar dan gambar yang ditampilkan. Hal ini akan mempengaruhi kualitas gambar atau video yang ditampilkan, serta kemampuan grafis untuk bermain game. Semakin besar resolusi dan kepadatan pixel per inchi yang dimiliki, maka akan semakin baik juga kualitas dari tampilannya.
Pixel Density mengacu pada konsentrasi piksel pada layar Android tertentu, diukur dengan satuan pixel per inch (PPI). Kerapatan pixel dihitung dengan membagi resolusi pixel diagonal layar dengan ukuran diagonal.
- VGA (VIDEO GRAPHIC ARRAY) = 480×640 piksel
- QVGA (QUARTER VGA) = 240×320 piksel = 76.800 , 1/4 dari ukuran VGA ( 480×640 = 307.200 X 1/4 = 76.800 )
- WQVGA (WIDE QUARTER VGA) = 240×432 piksel
- nHD (NINTH HD) = 360×640 piksel 1/9 dari ukuran HD
- WVGA (WIDE VGA) =480×800 piksel
- HVGA (HALF VGA) = 320×480 piksel = 153.600, 1/2 dari ukuran VGA ( 480×640 = 307.200 X 1/2 = 153.600 )
- FWVGA (FULL WIDE VGA) = 480×854 piksel
- QHD (QUARTER HD) = 540×960 piksel
- DVGA (DOUBLE VGA) = 640×960 piksel
- XGA (EXTENDED GRAPHIC ARRAY) = 728×1024 piksel
- HD (HIGH DEFINITION) = 720×1280 piksel sering disebut juga 720p
- WXGA (WIDE XGA) = 800×1280 piksel
- FHD (FULL HD) = 1080×1920 piksel biasa dibaca 1080p atau dibaca “ten eighty pi” aspek rasio 16:9 Widescreen
Istilah yang paling umum dalam mengukur Resolusi Layar Smartphone android adalah sebagai berikut :
- LDPI : Low density (120 DPI)
- MDPI : Medium density (160 DPI)
- HDPI : High density (240 DPI)
- XHDPI : eXtra High density (320 DPI)
- XXHDPI : eXtra eXtra High density (480 DPI)
- XXXHDPI : eXtra eXtra eXtra High density (640 DPI)
Aplikasi Screen Size and Density adalah sebuah aplikasi yang dikembangkan oleh The PinkAndroid yang dapat kalian gunakan untuk mengetahui Resolusi Layar Smartphone kalian. Dengan bantuan Aplikasi ini kalian tidak perlu lagi menghitung rumus untuk mengetahui berapa resolusi layar android kalian. Di bawah ink adalah tampilan Aplikasi Screen and Destiny sekaligus Link Download nya.
Informasi Aplikasi :
- Nama : Screen Size and Density
- Versi : 1.1
- Perlu Android : 2.3+
- Pengembang : The PinkAndroid
- Ukuran : 1 MB
- Info Lengkap : Google Play
Cara Pemasangan :
- Download Screen Size and Density Apk nya di bawah
- Buka file Apk nya. Jika pemasangan dicekal, Masuk ke Setting / Security / Centang Unknown Source
- Instal File Apk nya sampai selesai
- Buka Aplikasi nya